Kabar Pasuruan

Disangka Gelapkan Mobil, Ternyata Rusdianto Tewas Dibunuh, Mayatnya Dibuang di Tol Malang-Pandaan

Rusdianto (41) sempat diduga menggelapkan mobil Suzuki Ertiga nopol W 1979 NK.

Penulis: Galih Lintartika | Editor: Zainuddin
SURYAMALANG.COM/Galih Lintartika
Identitas mayat Mr X di jalan tol telah dikenali sebagai seorang driver taksi online asal Surabaya, Rusdianto (41). 

SURYAMALANG.COM,  PASURUAN – Rusdianto (41) sempat diduga menggelapkan mobil Suzuki Ertiga nopol W 1979 NK.

Bahkan driver taksi online asal Bendul Merisi, Surabaya itu sudah diadukan ke Polsek Pakal Surabaya.

Ternyata Rusdianto ditemukan dalam kondisi tewas di Jalan Tol Malang – Pandaan KM 72 di Dusun Seloan, Desa Capang, Kabupaten Pasuruan.

Rusdianto tewas akibat dibunuh oleh Gianto (36).

“Sebelum penggelapan ini belum laporan, tapi baru pengaduan ke Polsek,” kata AKP Dewa Putu Prima YP, Kasatreskrim Polres Pasuruan kepada SURYAMALANG.COM, Kamis (24/10/2019).

Dewa mengatakan korban meminjam mobil orang lain untuk digunakan sebagai kendaraan operasional taksi online.

Kompensasinya, korban harus membantu membayar angsuran mobil tersebut setiap bulan.

Tetapi, belakangan ini korban jarang setoran karena minim orderan.

“Teman korban gelisah ketika korban tidak bisa dihubungi pada Senin (21/10/2019).”

“Saat itu korban memang sudah tewas dihabisi tersangka.”

“Jadi korban bukan melarikan diri, tapi sudah meninggal dunia dan mayatnya dibuang di Tol Malang - Pandaan,” jelasnya.

Berdasar pengaduan ini, pihaknya juga bisa cepat mendeteksi mobil tersebut.

Dalam waktu bersamaan, tersangka memasang iklan untuk menjual mobil tersebut di Facebook.

“Kebetulan ada polisi Surabaya yang mencurigai mobil itu, dan akhirnya dicek bersama. Akhirnya mobil diamankan,” terangnya.

Halaman
123
Sumber: Surya Malang
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    AA
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2024 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved