Abdul Mu'ti: Pak Tjahjo Kumolo adalah Seorang yang Berjasa Besar bagi Muhammadiyah

- 1 Juli 2022, 21:36 WIB
Sekretaris Umum PP Muhammadiyah kenang sosok Tjahjo Kumolo.
Sekretaris Umum PP Muhammadiyah kenang sosok Tjahjo Kumolo. /Dok. Menpan RB

PR TASIKMALAYA - Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu'ti menyebutkan bahwa Tjahjo Kumolo merupakan salah satu orang yang berjasa besar bagi Muhammadiyah.

Hal itu diungkap Abdul Mu'ti melalui cuitan di akun Twitter-nya @Abe_Mukti pada Jumat, 1 Juli 2022.

Abdul Mu'ti pun menceritakan bagaimana awal mula Tjahjo Kumolo dianggapnya sangat berjasa bagi Muhammadiyah.

"Pak Tjahjo adalah seorang yang berjasa besar bagi Muhammadiyah," cuitnya seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

Baca Juga: Tes IQ: Bisa Temukan Hewan Selain Tikus? Orang Cerdas Berhasil Hanya dalam 5 Detik Saja

"Suatu saat saya menghadiri undangan Pengajian Ramadhan di rumah dinas Ibu Puan Maharani, waktu menteri PMK. Kebetulan saat itu saya satu meja dengan Pak Tjahjo," sambungnya.

Tangkap layar unggahan Abdul Mu'ti.
Tangkap layar unggahan Abdul Mu'ti.

Ketika acara tersebut, Abdul Mu'ti pun menceritakan terkait persoalan Muhammadiyah kepada Tjahjo Kumolo.

"Kepada Pak Tjahjo saya sampaikan bahwa badan hukum Muhammadiyah yang diterbitkan oleh Pemerintah Belanda tidak diakui oleh pemerintah Kabupaten dan Kota di Indonesia," tulisnya.

"Mereka meminta Akta Notaris Muhammadiyah," sambung Abdul Mu'ti.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x