Jadwal dan Link Live Streaming Liverpool vs Arsenal di Mola TV Hari Ini, Minggu 21 November 2021

Jadwal dan Link Live Streaming Liverpool vs Arsenal di Mola TV Hari Ini, Minggu 21 November 2021
Liga Inggris/Premier League: Liverpool vs Arsenal (c) Bola.net

Bola.net - Jadwal dan link live streaming Liverpool vs Arsenal dalam duel pekan ke-12 Premier League 2021/22, Sabtu (20/11/2021). Live streaming Liverpool vs Arsenal bisa Bolaneters saksikan di Mola TV.

Di laga terakhirnya sebelum jeda internasional, Liverpool takluk 2-3 dari West Ham dan dipaksa menelan kekalahan pertama mereka musim ini. Sementara itu, Arsenal menang 1-0 atas Watford lewat gol tunggal Emile Smith Rowe, dan mereka pun tak terkalahkan dalam sepuluh pertandingan beruntun di semua kompetisi.

Arsenal terus membaik sejak terakhir kali kalah (0-5 vs Manchester City). Delapan kemenangan dan dua hasil imbang diraih oleh anak-anak asuh Mikel Arteta. Itu membuat mereka percaya diri menatap lawatan ke Anfield, dan itu hal yang wajar.

Arsenal sekarang hanya terpaut dua poin di belakang Liverpool. Jika menang, Arsenal akan menggusur Liverpool. Namun, akankah semudah itu?

1 dari 3 halaman

Jadwal dan Live Streaming

  • Pertandingan: Liverpool vs Arsenal
  • Waktu: Minggu, 21 November 2021
  • Jam: 00.30 WIB
  • Stadion: Anfield
  • Live streaming: Mola TV (klik di sini)
2 dari 3 halaman

Statistik Liverpool vs Arsenal

  • Liverpool selalu menang dalam 5 laga kandang terakhirnya melawan Arsenal di Premier League.
  • Liverpool tak terkalahkan dalam 8 laga kandang terakhirnya melawan Arsenal di Premier League (M6 S2 K0).
  • Liverpool selalu mencetak minimal 3 gol dalam 6 laga kandang terakhirnya melawan Arsenal di Premier League.
  • Liverpool selalu mencetak minimal 2 gol dalam 8 laga terakhirnya di Premier League.
  • Liverpool tak terkalahkan dalam 9 laga kandang terakhirnya di Premier League.
  • Arsenal tak terkalahkan dalam 10 laga terakhirnya di semua kompetisi (M8 S2 K0).
  • Arsenal tak terkalahkan dalam 3 laga tandang terakhirnya di Premier League (M2 S1 K0): 1-0 vs Burnley, 0-0 vs Brighton, 2-0 vs Leicester.
  • Arsenal mencatatkan 6 clean sheet dalam 9 laga tandang terakhirnya di Premier League.