
Bola.net - Nani tidak terkejut ketika mendengar mantan rekan setimnya, Cristiano Ronaldo, memutuskan pulang ke Manchester United. Sebab ia merasa tak ada lagi tempat yang lebih baik untuk sang bintang berlabuh selain Old Trafford.
Kendati memulai kariernya di Sporting Lisbon, Manchester United adalah klub yang berjasa membesarkan nama Ronaldo di kancah sepak bola. Merekalah yang memberi kesempatan tampil sebanyak 40 kali pada musim perdananya di Inggris.
Ronaldo memperkuat Manchester United selama enam musim, mengantongi 118 gol, dan menyumbangkan sembilan gelar dari berbagai kompetisi. Sampai akhirnya tawaran untuk 'merantau' ke Spanyol datang ke hadapannya.
Advertisement
Pada tahun 2009, Ronaldo bergabung dengan Real Madrid yang sanggup menebusnya seharga 80 juta euro. Nominal tersebut cukup untuk membuatnya jadi pemain termahal di dunia pada saat itu.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Tidak Ada Tempat untuk Kembali
Setelah menghabiskan sembilan tahun yang berharga di Santiago Bernabeu, Ronaldo memilih hengkang ke Italia demi melanjutkan kariernya bersama Juventus. Sayang, perjalanan Ronaldo di Negeri Pizza tidak berlangsung lama.
Ronaldo cuma bermain selama tiga musim di Juventus. Salah satu alasannya hengkang adalah karena kesempatan untuk kembali memperkuat Manchester United datang pada musim panas kemarin.
Manchester United pun membawanya pergi dengan harga 12 juta pounds. Kabar tersebut cukup mengejutkan buat sebagian orang karena tidak terduga sejak jauh-jauh hari. Namun tidak demikian dengan Nani.
"Tentu saja, ketika anda melihat berita dan situasinya di Juventus, anda bisa membayangkan kalau tidak ada tempat yang lebih baik untuknya kecuali kembali [ke Manchester United]," ujar Nani kepada the Athletic.
Masih Mengikuti Manchester United
Berbeda dengan Ronaldo, Nani meninggalkan Old Trafford sejak tahun 2015 dan belum menemukan jalan pulang hingga sekarang. Ia kini memperkuat Orlando City yang sepertinya akan menjadi klub terakhir buat pria berumur 34 tahun itu.
Kendati sudah lama pergi, Nani tidak pernah melupakan the Red Devils. Ia mengaku masih mengikuti pemberitaan seputar mantan timnya tersebut dan menyaksikan pertandingan jika ada waktu senggang.
"Selalu," kata Nani saat ditanya apakah dia masih mengikuti Manchester United. "Jika saya tidak ada pertandingan di waktu yang besamaan, tentu saja. Sekarang menjadi spesial dengan adanya Cristiano di sana."
"Selalu jadi motivasi saat melihat Man United dan Old Trafford dipenuhi fans, atmosfirnya di stadion selalu luar biasa. Bagus untuk dilihat dan mengenang beberapa momen yang baik," tutup Nani.
(The Athletic)
Baca juga:
- Manchester United Tak Siapkan Dana Transfer Buat Brendan Rodgers di Bulan Januari
- Cafu Yakin Banget Kalau Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Tidak Sejago Neymar
- Gosip Gabung MU, Ingat Kata Brendan Rodgers soal Cristiano Ronaldo
- Ini Alasan Solskjaer Akan Bertahan Latih MU Sampai Akhir Tahun
- MU Bakal Pinjamkan Dean Henderson Selama 18 Bulan
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 13 November 2021 23:30
Digoda Mourinho, Diogo Dalot Pilih Bertahan di Manchester United
-
Liga Inggris 13 November 2021 16:08
-
Liga Inggris 13 November 2021 14:52
Parah! 13 Rekor Memalukan Ole Gunnar Solskjaer Selama Melatih MU
-
Liga Inggris 13 November 2021 14:39
4 Pelatih Tak Terkenal Yang Layak Jadi Pengganti Solskjaer di MU
-
Liga Inggris 13 November 2021 12:50
Cetak Gol untuk Inggris, Harry Maguire Justru Panen Hujatan dari Fans MU
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 13 Maret 2025 06:56
-
Liga Champions 13 Maret 2025 06:32
-
Liga Champions 13 Maret 2025 06:29
-
Liga Champions 13 Maret 2025 06:14
-
Liga Champions 13 Maret 2025 06:11
-
Liga Champions 13 Maret 2025 06:07
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 4 Manajer yang Menjuarai Premier League di Musim D...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Striker yang Diincar Ma...
- 5 Pemain Arsenal yang Masa Depannya Belum Jelas, T...
- Starting XI Pemain Muslim di Eropa
- 4 Pemain dengan Hattrick Lebih Banyak dari Kylian ...
- 6 Pemain Bayern Munchen yang Kontraknya Habis di 2...
- 5 Mantan Pemain Premier League yang Bermain di Lig...