Review Samsung Galaxy A12, Paket Lengkap untuk Milenial Harga Rp 2 Jutaan

Review Samsung Galaxy A12, Paket Lengkap untuk Milenial Harga Rp 2 Jutaan

Monica Arum - detikInet
Senin, 18 Jan 2021 08:34 WIB
Jakarta -

Pada akhir tahun 2020, Samsung memperkenalkan ponsel entry level yaitu Galaxy A12. Handphone (HP) ini ditenagai dengan prosesor Mediatek Helio P35, dan diberikan dua pilihan konfigurasi RAM yaitu 4 GB dan 6 GB.

Samsung menampilkan Galaxy A12 dengan teknologi square-typed quad camera. Tak hanya itu, Galaxy A12 memiliki ruang penyimpanan internal yang lapang sebesar 128 GB dan dapat ditambahkan eksternal microSD hingga 1TB.

Tapi apakah semua itu membuat ponsel ini patut dilirik? Berikut review singkat Galaxy A12:

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Desain

Tampilan bagian belakang Galaxy A12, menggunakan material bodi dari plastik. Meski demikian, kesan yang ditampilkan Galaxy A12 tetap terlihat elegan. Ditambah lagi pola garis pada bagian belakangnya membuat tidak mudah jatuh atau licin saat dipegang.

ADVERTISEMENT

Meski bobot ponselnya terbilang berat, Galaxy A12 tetap nyaman digenggam. Dimensi ponsel ini 164 x 75.8 x 8.9 mm, dengan berat 205 gram.

Galaxy A12Galaxy A12 Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Pada sisi kiri ponsel terdapat slot dual nano SIM card dan microSD. Sedangkan sebelah kanan, terdapat tombol volume suara dan power yang sekaligus untuk sensor sidik jari.

Samsung masih memberikan port jack audio 3,5 mm pada bagian bawah Galaxy A12. Pada bagian bawah pula, terdapat speaker dan port USB Type C.

Layar

Galaxy A12Galaxy A12 Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Ponsel ini berukuran layar 6,5 inch dengan resolusi HD+. Layar Galaxy A12 berdesain Infinity-V atau notch berbentuk tetesan air untuk kamera depannya.

Layar Galaxy A12 menggunakan jenis IPS versi Samsung, nyaman dipandang untuk bermain game atau maraton streaming film. Namun, saat di bawah terik Matahari layar Galaxy A12 kurang begitu tajam.