Pilihan Smartphone OPPO untuk Temani Perayaan Tahun Baru

Pilihan Smartphone OPPO untuk Temani Perayaan Tahun Baru

Angga Laraspati - detikInet
Minggu, 27 Des 2020 07:00 WIB
OPPO Reno4 Pro
Foto: Dok. OPPO Indonesia
Jakarta -

Merayakan malam pergantian tahun yang semakin dekat kurang lengkap bila disuguhkan dengan smartphone untuk melengkapi dan meramaikan momen tahun baru kali ini. Salah satu yang bisa menjadi pilihan untuk memeriahkan tahun baru kali ini adalah OPPO dengan jajaran smartphone terbarunya.

OPPO mempunyai beberapa gawai terbaru yang sangat pas untuk menjadi teman di malam tahun baru dan berikut ini adalah beberapa ponsel terbaik yang dikeluarkan oleh produsen asal Negeri Tirai Bambu ini.

OPPO Reno4

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

OPPO Reno4OPPO Reno4 Foto: Dok. OPPO Indonesia

OPPO Reno4 merupakan ponsel yang dapat memberikan pengambilan gambar ciamik lewat beberapa fitur terdepan pada kameranya. Dibekali 4 kamera di belakang yaitu 48MP Main Camera, 8 MP Wide Angle Camera, 2 MP Macro Camera, dan 2MP Mikro Camera mampu menghadirkan beberapa foto apik untuk mengabadikan momen perayaan tahun baru.

Kamera OPPO Reno4 juga dibekali beberapa fitur menarik yang dapat meningkatkan kreativitas pengguna layaknya fotografer profesional. Seperti AI Color Portrait yang akan memancarkan warna pada objek foto dengan membuat latar belakangnya menjadi monochrome dan bokeh.

ADVERTISEMENT

Selain itu, Reno4 juga dibekali dengan beberapa fitur untuk pengambilan gambar di malam hari atau saat kondisi cahaya redup dengan Night Flare Portrait, Ultra Night Mode dan Ultra Night Selfie. Kamera dari Reno4 juga dibekali dengan 108MP Ultra-Clear Image yang akan memberikan hasil gambar yang tajam dan juga detail.

Untuk video, Reno4 didukung dengan berbagai fitur mulai dari 960fps AI Slow-motion, Monochrome Video, Ultra Steady Video 3.0 dan juga Front Steady Video. Dengan berbagai fitur ini, memungkinkan pengguna mendapatkan video ala vlog yang berkualitas tinggi.

Layar lega dengan Dual Punch-hole Display 6,4 inch juga akan terpampang di bagian muka, dan akan memanjakan mata penggunanya. Ditambah dengan tenaga dari chipset Qualcomm Snapdragon 720G, ponsel dengan RAM 8G dan ROM 128GB ini akan semakin mengoptimalkan pemakaian penggunanya.

OPPO Reno4 F

Oppo Reno4 FOppo Reno4 F Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Reno4 F membawa ponsel dengan desain tipis, yaitu hanya 7,48mm dan berat 164g. Namun, jangan salah dibalik ponsel tipis dan ringan ini, Reno4 F membawa segudang fitur kelas wahid yang cocok untuk jadi teman di tahun baru.

Dari bagian depan, layar AMOLED Display 6,43 inch dipadukan dengan Dual Punch-Hole Design memberikan keleluasaan pada mata untuk memandangi smartphone. Dibekali juga lFHD+ dengan piksel 2.400 x 1.080 dan refresh rate hingga 60Hz, gambar yang ditampilkan pastinya akan memanjakan mata penggunanya.

Soal kamera, Reno4 F membawa 6 kamera, 4 di belakang dan 2 di bagian depan. Untuk bagian belakang, Reno4 F menyematkan 48MP Main Camera, 8MP Wide Angle Camera, 2 kamera mono sebesar 2MP. Untuk bagian muka, kamera 16MP dan 2MP siap mendukung swafoto penggunanya.

Fitur kamera yang dihadirkan Reno4 F juga tak kalah hebatnya. Sebut saja, AI Super Night Portrait, AI Night Flare Portrait, AI Color Portrait, AI Super Clear Portrait, AI Beautification 2.0, dan Dual Lens Bokeh menjadi fitur-fitur yang tersedia di ponsel ini. Kamera Reno4 F juga didukung dengan fitur 108MP Ultra Clear Image yang akan memberikan tampilan luar biasa pada foto yang dihasilkan.

Soal dapur pacu, Reno4 F dibekali chipset MediaTek Helio P95 dengan RAM 8 GB dan ruang penyimpanan internal sebesar 128GB. Performa ini juga ditambahkan dengan Anti-Lag Algorithm yang akan melakukan pemrosesan lebih halus dengan mendefragmentasi memori hingga -54%.

OPPO Reno4 Pro

OPPO Reno4 ProOPPO Reno4 Pro Foto: oppo

OPPO Reno4 sangat mengedepan layar 90Hz Borderless Sense yang akan menampilkan animasi dan transisi yang lebih mulus. Reno4 Pro juga dibekali desain 3D Curved hingga 55,9 derajat untuk mencegah sentuhan yang tidak disengaja.

Dipadukan dengan layar Super AMOLED 6,5 inci dengan rasio screen-to-body hingga 92,01% menjadikan tampilan layar dari OPPO Reno4 Pro lebih nyaman dipandang. Ponsel ini juga aman digunakan malam hari sebelum tidur karena menerima TÜV Rheinland Full Care Display Certification.

OPPO Reno4 Pro dilengkapi dengan kamera depan 32 MP dan kamera belakang 48 MP dan dilengkapi fitur AI Color Portrait Photo/video, Night Flare Portrait, Ultra Steady Video serta fitur 960fps AI Slow-motion.

Reno4 Pro juga dibenamkan teknologi SuperVOOC 2.0 65W yang dapat mengisi penuh baterai 4000mAh OPPO Reno4 Pro dalam waktu 36 menit dan Super Power Saving Mode memungkinkan pengguna melakukan panggilan selama 77 menit hanya dengan mengonsumsi 5% daya baterai. OPPO Reno4 Pro ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 720G SoC dengan RAM 8GB, dan pilihan ruang penyimpanan internal 128GB atau 256GB.

OPPO Find X2

Oppo Find X2Oppo Find X2 Foto: sparrowsnews

OPPO Find X2 merupakan varian ponsel flagship dari OPPO yang meluncur di Indonesia pada bulan Maret lalu. Tak hanya punya penampilan premium dan memukau, ponsel ini juga memiliki performa bandel yang patut diacungi jempol.

Bagian layar, OPPO Find X2 mengusung layar OLED dengan resolusi QHD 3.168x1.440, 513 ppi yang menampilkan lebih dari satu miliar warna didukung pencahayaan maksimum hingga 800 nit. Layar Find X2 juga dibekali refresh rate hingga 120Hz sehingga perpindahan visual akan terlihat lebih halus.

Soal desain, bagian depan seri Find X2 dilapisi dengan panel kaca Corning Gorilla generasi keenam. Sementara bagian belakang dibekali material kaca yang memberikan tampilan elegan. Teknologi pengemasan COP canggih dan desain permukaan melengkung 67,8° menciptakan efek visual borderless, membuat ponsel ini terlihat modern.

OPPO juga memberikan tiga lensa kamera dengan kemampuan berbeda pada OPPO X2 yaitu lensa utama 48MP wide angle, lensa 13MP telefoto, dan lensa 12MP ultra wide. Untuk kamera depan, Find X2 dibekali lensa tunggal wide 32MP aperture f/2.4 yang diletakkan dengan model punch hole di sisi kiri layar.

OPPO menyokong ponsel flagship ini dengan prosesor Qualcomm SM8250 Snapdragon 865 7nm+ dengan RAM 12GB dan memori internal (ROM) 256GB . Ponsel ini juga memiliki teknologi fast charging 65 watt VOOC 2.0, speaker high power Dolby Atmos, dan konektivitas 5G dengan antena 360 derajat dan baterai berukuran 4200mAh.

OPPO Find X2 Pro

Oppo Find X2 ProOppo Find X2 Pro Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Kakak dari OPPO Find X2 ini diklaim sebagai ponsel pertama yang mendukung All Pixel Omni-Directional PDAF untuk meningkatkan kualitas fokus lensa. Sebab, di dalam ponsel ini tertanam chip driver OIS terbaru yang dikombinasikan dengan teknologi image multi-focus fusion dan ultra-resolution algorithm yang memungkinkan konsistensi warna dan white balance saat pergantian lensa.

Find X2 Pro juga disokong dengan kemampuannya dalam perekaman video dengan kemampuan Ultra Steady Video Pro dan Ultra Steady Video yang menjaga stabilitas gambar meskipun ada guncangan saat pengambilan gambar. Selain memungkinkan perekaman video dalam cakupan area 120 derajat dengan resolusi 4K 60 fps, Find X2 Pro dapat menjalankan perekaman video secara Live HDR.

Sama seperti Find X2, ponsel premium X2 Pro dibekali layar 6,7 inch QHD+ resolusi 3168 x 1440 pixel, 513ppi (pixel per inch). Layar ini berteknologi 120Hz sehingga lebih smooth dan meningkatkan pengalaman untuk main game dan menonton film.

Jeroannya juga dibekali dengan chipset Qualcomm SM8250 Snapdragon 865 7nm+ dipadukan dengan RAM 12 GB serta memori internal 512 GB. Kameranya pun juga tak kalah, 3 kamera dengan lensa 48MP Wide Camera, 48MP Ultra Wide Angle Camera, dan 13 MP Periscope Camera. Di bagian depan kamera 32MP juga siap menjawab mengambil setiap momen swafoto di tahun baru.

OPPO A92

Oppo A92Oppo A92 Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

OPPO A92 adalah ponsel kekinian yang mempunyai sederet fitur mulai dari bagian luar hingga bagian dalam. Seperti di bagian luar, layar 1080p Neo-Display memberikan tampilan gambar yang presisi dan juga tajam. Detail gambar mumpuni ini juga disandingkan dengan layar lega 6,5 inci dengan rasio screen-to-body hingga 90,5%.

Kamera kelas wahid juga dibenamkan pada ponsel ini, lensa 48MP AI Quad Camera dengan aperture f/1,7 siap mengambil setiap momen terbaik saat malam pergantian tahun. Selain itu ada juga Ultra Night MOde 2.0 119 derajat dan Ultra Wide Camera.

OPPO A92 juga mendukung dalam pengambilan video lewat berbagai fitur mumpuni seperti 4K Video Shooting, EIS Anti-Shake, Wide Angle Video hingga aplikasi video editing bawaan dari OPPO yang makin memberikan kemudahan untuk pengguna menghasilkan video kelas atas.

Di dapur pacu, A92 menggendong chipset Qualcomm SM6125 dengan RAM 6/8GB. Dilengkapi juga dengan penyimpanan 128 GB/UFS 2.1 yang membuat kinerja memproses data meningkat hingga 61%.

OPPO A53 dan A33

Oppo A53Oppo A53 Foto: Adi Fida Rahman/detikINET

Dua ponsel dari jajaran kelas entry OPPO ini sama-sama mengunggulkan layar dengan refresh rate 90Hz yang memberikan transisi halus pada layar. Tak hanya itu, keduanya juga dibekali dengan fitur 18W Fast Charge yang dapat mempercepat proses pengisian daya kedua baterai ponsel dengan besar 5.000 mAh.

Keduanya juga memiliki 3 kamera dengan lensa utama sebesar 32MP, lensa makro 2MP dan juga Depth Camera 2MP. Pada bagian muka, A53 disokong dengan kamera 16MP sedangkan A33 dibekali dengan kamera 8MP.

Di dapur pacu, A53 didukung dengan chipset Qualcomm SM4250 Snapdragon 460 yang disandingkan dengan RAM 4/6GB dengan ruang penyimpanan sebesar 64/128GB. Di sisi lain, A33 juga disokong chipset yang sama dengan RAM 3GB dan ROM 32GB.

Itu dia beberapa jajaran ponsel dari OPPO yang bisa menjadi pilihan untuk menemani malam tahun baru kali ini. Jadi segera, tentukan pilihan smartphone pilihan terbaru dari OPPO untuk sambut tahun 2021.

Dapatkan informasi lengkap tentang smartphone OPPO pilihanmu di website & sosial media OPPO Indonesia.



Simak Video "Inilah Sederet Teknologi di Balik Desain Menawan Oppo Reno5!"
[Gambas:Video 20detik]
(prf/ega)