Resep Kuliner
Resep Nasi Bakar Ayam Kemangi, Mudah dan Enak
Berikut resep nasi bakar ayam kemangi yang mudah dan enak. Bagi yang bosan menikmati nasi yang itu-itu saja, Anda bisa mencoba nasi bakar.
Penulis: Like | Editor: abduh imanulhaq
TRIBUNJATENG.COM - Berikut resep nasi bakar ayam kemangi yang mudah dan enak.
Bagi yang bosan menikmati nasi yang itu-itu saja, Anda bisa mencoba nasi bakar.
Nasi bakar merupakan kuliner yang dibungkus daun pisang kemudian dibakar.
Di dalamnya terdapat beragam isian mulai dari ayam kemangi, ati ampela dan lain-lain.
Tak hanya memiliki rasa yang gurih, kuliner ini juga menghsilkan aroma bakar sehingga membuat nikmat.
Untuk membuat nasi bakar ternyata cukup mudah.
Berikut resep nasi bakar ayam kemangi yang bisa dicoba di rumah.
Bahan-bahan :
- 100 ml santan kental
- 250 gr beras
- 1 tangkai serai
- 2 lembar daun salam
- 2 helai daun pandan
- garam secukupnya
- daun pisang secukupnya
Bahan ayam isi :
- 250 gr dada ayam
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 3 cabe rawit
- 3 cabe merah
- segenggam kemangi
- garam secukupnya
- penyedap rasa secukupnya
Cara membuat :
1. Masak beras di magiccom dengan campuran garam, santan, serai daun pandan dan juga daun salam. Tambahi air secukupnya. Lalu masak di magic com.
2. Rebus ayam hingga matang, kemudian suwir-suwir.
3. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah dan juga cabe rawit.
4. Setelah halus, tumis bumbu dengan minyak panas hingga harum.
5. Masukkan suwiran ayam, aduk-aduk hingga rata.