Gambar Kucing Raksasa Usia Ribuan Tahun Muncul di Nazca

Gambar Kucing Raksasa Usia Ribuan Tahun Muncul di Nazca

Fino Yurio Kristo - detikInet
Senin, 19 Okt 2020 05:24 WIB
Kucing Nazca Lines
Gambar kucing muncul di Nazca. Foto: AP
Jakarta -

Nazca Lines adalah geoglyph, yakni suatu motif tertentu peninggalan manusia zaman dulu di suatu lanskap alam, yang banyak terdapat di daerah Nazca Pampa, Peru. Setelah sebelumnya sudah ada gambar burung sampai monyet, kini muncul lagi gambar baru yaitu seekor kucing.

Gambar kucing raksasa itu terlihat di lereng perbukitan. Usianya diperkirakan ribuan tahun, dengan pembuatan di kisaran tahun 200 sampai 100 sebelum masehi. Gambar ini muncul setelah dilakukan proyek pembersihan di lereng bukit tersebut.

Nazca Lines sudah berstatus warisan budaya UNESCO sejak tahun 1994. Ada ratusan gambar besar di sana dari dunia kuno, membentang dalam kawasan sekitar 450 kilometer persegi di Peru.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Figur itu hanya sedikit tampak sebelumnya dan hampir lenyap karena berada di lereng cukup curam yang rentan terhadap dampak erosi alam," kata Kementerian Kebudayaan Peru yang dikutip detikINET dari Guardian.

"Geoglyph itu beberapa waktu lalu dibersihkan dan dilestarikan, menunjukkan sebuah figur kucing," tambah mereka. Gambar kucing Nazca Lines sepanjang 37 meter.

ADVERTISEMENT

"Cukup istimewa bahwa kami masih saja menemukan figur-figur baru, tapi kami juga tahu masih ada lagi yang akan ditemukan," kata Johny Isla, arkeolog Peru. Untuk menemukanya, antara lain dikerahkan pengamatan dengan bantuan drone.

Gambar ini berasal dari era Paracas yang ada pada tahun 500 sebelum masehi sampai tahun 200. Tekstil dari zaman itu juga menunjukkan ada gambar binatang seperti kucing.

Akhir tahun silam, ebih dari 142 gambar baru ditemukan oleh periset dari Yamagata University, Jepang. Sejak tahun 2006, profesor Masao Sakai dan timnya mempelajari Nazca Lines dan sejak itu menemukan lebih banyak pola dari zaman kuno itu.

Menemukan gambar baru sebenarnya sulit lantaran kondisinya sudah dimakan waktu. Maka, tim Sakai menggunakan kecerdasan buatan dari IBM Watson Machine Learning Accelerator. Awalnya, mereka menunjukkan gambar geoglyph yang sudah ada ke sistem AI sehingga mereka bisa mempelajari polanya.

AI kemudian menganalisis banyak data dari satelit ataupun udara serta data laser dari sistem LIDAR (Light Detection and Ranging) untuk menemukan gambar yang baru di Nazca Lines. Pola yang kabur kemudian diperjelas untuk mengetahui bentuk aslinya.



Simak Video "Melihat Ribuan Senjata Sitaan yang Disulap Jadi Taman di Peru"
[Gambas:Video 20detik]
(fyk/rns)