Breaking News

Berita Sragen

Horor Tanjakan Maut Tanggulrejo Sragen Sering Bikin Kendaraan Masuk Jurang

Tanjakan maut di Dukuh Tanggulrejo, RT 06, Desa Gilirejo Lama, Kecamatan Miri Kabupaten Sragen akan diperbaiki.

TRIBUNJATENG.COM, SRAGEN - Tanjakan maut di Dukuh Tanggulrejo, RT 06, Desa Gilirejo Lama, Kecamatan Miri Kabupaten Sragen akan diperbaiki.

Tanjakan yang sempit dan menikung ini telah banyak membuat para kendaraan yang melintas jatuh dan bahkan terjun ke jurang.

"Kadang-kadang yang kecelakaan mobil atau truk yang dari jauh karena kebanyakan mereka tidak tahu medan, karena kelihatan menikungnya pendek," kata Kades Gilirejo Lama, Parjo, Senin (22/6/2020).

Viral Video Anggota Yonif Para Raider Tempeleng Jambret Sampai Pipis di Celana

Viral Goweser di Bantul Jejer Tiga Terjatuh dan Terlindas Motor

Viral Pria di Lombok Nikahi Dua Wanita Sekaligus, Mas Kawin Sama-sama Uang Dua Juta

Benarkah Uang Koin Rp 1000 Kelapa Sawit Dibanderol Rp 100 Juta? Cek Dulu Fakta Ini Jangan Tertipu

Dirinya menyampaikan tikungan tersebut tidak bisa digunakan simpangan untuk dua kendaraan roda empat.

Parjo menyampaikan rata-rata kendaraan yang pernah kecelakaan adalah sepeda motor, truk muatan berat hingga mobil.

Bahkan dirinya pernah menjadi salah satu korban.

Parjo menyampaikan 2013 silam truk yang dikendarainya mundur dan akhirnya jatuh ke jurang.

"Waktu itu saya mengendarai truk tanpa muatan karena tidak kuat lalu truk mundur dan jatuh ke jurang."

"Bagian depan truk berada di atas tapi syukurnya saya selamat meski keluarga sempat menangisi saya waktu itu," terangnya.

Dirinya menyampaikan memang sudah mengajukan pembenahan ke Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Sragen.

"Banyak yang kecelakaan sehingga memang kita mengajukan perbaikan karena ini jalan satu-satunya menuju Balai Desa Gilirejo Lama," kata dia.

Keluhan tersebut langsung ditindaklanjuti oleh Kepala PUPR Sragen, Marija.

Bersama dengan beberapa staf dirinya meninjau langsung ke lapangan.

Marija menyampaikan akan melakukan perbaikan di tahun ini, dirinya akan mengajukan dana di APBD Perubahan.

Halaman
123
Sumber: Tribun Jateng
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    AA
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2024 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved