Kiper Ahmad Kurniawan Meninggal Dunia

VIDEO - Momen Heroik saat Ahmad Kurniawan Bikin Double Save untuk Arema

DOUBLE SAVE. Aksi heroik Ahmad Kurniawan saat Arema melawan Semen Padang, 28 Oktober 2016. Inilah dokumentasi videonya.

Penulis: Adrianus Adhi | Editor: Yuli

SURYA.co.id | MALANG - Arema FC patut berterimakasih dengan kehadiran kiper gaeknya, Ahmad Kurniawan, saat kompetisi Indonesia Soccer Championship tahun lalu.

Sebab, berkat aksi menawan kiper berusia 39 tahun itu, Arema dapat bertahan di posisi teratas klasemen.

Untuk diketahui, Arema FC yang ketika itu masih bernama Arema Cronus mendapatkan masalah pelik di akhir kompetisi.

Kala itu kiper utama mereka Kurnia Meiga dipanggil timnas, lalu beberapa pemain unggulannya cedera. Padahal pertandingan masih menyisakan beberapa pertandingan lagi.

Beruntung Ahmad Kurniawan yang didapuk sebagai pemain utama sejak Kurnia Meiga fokus di Timnas bermain gemilang hingga kompetisi berakhir.

Ahmad Kurniawan mulai turun sebagai starter sejak 10 September 2016. Kala itu Arema bertanding melawang Persiba Balikpapan. Sejak saat itu Arema tampil gemilang. 

Salah satunya adalah aksi heroik Ahmad Kurniawan saat Arema berhadapan dengan Semen Padang. Di laga tandang yang berlangsung 28 Oktober 2016, AK mempertontonkan pertunjukkan Double Save-nya.

Dalam pertandingan itu, Arema berhasil menang 3-1.

Kemenangan di laga pekan 26 ISC A itu bahkan menempatkan Arema Cronus menjadi penguasa puncak klasemen sementara, dan menggusur Madura United (MU) meski sama-sama mengantongi poin 49.

Ya, penyelamatan ciamik itu tak akan kita lihat lagi. Kiper gaek Arema kini sudah berpulang. Selamat Jalan... 

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    AA
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    Klub
    D
    M
    S
    K
    GM
    GK
    -/+
    P
    1
    Borneo
    28
    20
    6
    2
    48
    20
    28
    66
    2
    Persib
    28
    13
    12
    3
    54
    31
    23
    51
    3
    Bali United
    28
    14
    6
    8
    45
    34
    11
    48
    4
    Psis Semarang
    28
    13
    7
    8
    42
    33
    9
    46
    5
    Madura United
    28
    13
    6
    9
    50
    43
    7
    45
    © 2024 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved