ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

OJK Akan Tingkatkan Batas Minimal Modal Ventura

Senin, 27 April 2015 | 15:26 WIB
A
B
Penulis: Agustiyanti | Editor: B1
(beritasatu.com)

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengaku tengah mengkaji rencana peningkatan batas minimal permodalan yang harus dimiliki perusahaan modal ventura (pemberi modal usaha non-bank).

Kepala Eksekutif Bidang Pengawasan Industri Keuangan Non Bank Firdaus Djaelani menuturkan, hal itu dilakukan guna memperkuat perusahaan-perusahaan modal ventura. Aturan tersebut kemungkinan hanya akan berlaku bagi perusahaan baru dan perusahaan yang akan dimasuki oleh investor baru.

"Dalam rangka revitalisasi industri modal ventura, perlu dilakukan penguatan modal pada perusahaan modal bentura dengan menaikkan modal minimal pada perusahaan modal ventura yang saat ini sebesar Rp10 miliar untuk swasta nasional dan Rp30 miliar untuk joint venture menjadi sekitar Rp50-100 miliar," ujar Firdaus di Jakarta, Senin (27/4).

Namun, ia mengaku besaran maupun konsep kenaikan minimal modal tersebut saat ini masih menjadi kajian. Saat ini, besaran modal dari perusahaan-perusahaan modal ventura sendiri beragam mulai dari sekitar Rp5 miliar hingga ratusan miliar.

ADVERTISEMENT

"Ada yang modalnya tinggal Rp5 miliar karena tergerus, ada juga yang modalnya sudah ratusan miliar," ujarnya.

Hingga 2014, total aset industri modal ventura tumbuh 9,1 persen (yoy) menjadi Rp 8,24 triliun pada 2013 menjadi Rp8,99 triliun. Namun, market size industri modal ventura terhadap industri keuangan non bank sebesar 0,67 persen dari total seluruh aset industri keuangan non-bank (IKNB) sebesar Rp1.350 triliun.

Simak berita dan artikel lainnya di Google News

Ikuti terus berita terhangat dari Beritasatu.com via whatsapp

Ikuti Berita-Berita Ekonomi Terkini Hanya di IDTV

Bagikan

BERITA TERKAIT

Tekan Risiko Kredit Bermasalah, Smart Finance Gandeng CBI

Tekan Risiko Kredit Bermasalah, Smart Finance Gandeng CBI

EKONOMI
Konflik Timur Tengah Memanas, OJK Ungkap Dampak untuk Jasa Keuangan

Konflik Timur Tengah Memanas, OJK Ungkap Dampak untuk Jasa Keuangan

EKONOMI
Jokowi Minta Waspada Praktik Pencucian Uang Lewat Kripto, Bos OJK Respons Begini

Jokowi Minta Waspada Praktik Pencucian Uang Lewat Kripto, Bos OJK Respons Begini

EKONOMI
Aturan Bunga Pinjol Bikin Fintech P2P Lending Merugi

Aturan Bunga Pinjol Bikin Fintech P2P Lending Merugi

EKONOMI
Ini Kondisi Utang BUMN Karya ke Himbara

Ini Kondisi Utang BUMN Karya ke Himbara

EKONOMI
Siap-siap! OJK Akan Siapkan Aturan Baru Paylater

Siap-siap! OJK Akan Siapkan Aturan Baru Paylater

EKONOMI

BERITA LAINNYA

Loading..
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
ARTIKEL TERPOPULER





Foto Update Icon
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT

B-FILES


Mudik Lebaran 2024: Fenomena Migrasi, Kesiapan Infrastruktur, dan Perputaran Uang

Opini Text

Anak Blasteran

Anak Blasteran

Paschasius HOSTI Prasetyadji