kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45923,25   -8,11   -0.87%
  • EMAS1.319.000 -0,08%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Laba bukan main dari wahana bermain


Kamis, 23 Oktober 2014 / 15:19 WIB
Laba bukan main dari wahana bermain
ILUSTRASI. Penggunaan yuan China semakin meningkat secara global. REUTERS/Dado Ruvic


Reporter: Rani Nossar | Editor: Havid Vebri

Bisnis wahana permainan anak menjanjikan. Hampir setiap akhir pekan, wahana permainan anak selalu ramai diserbu anak-anak. Tak heran, bila banyak orang tertarik terjun ke bisnis ini.

Salah satu pemain di bisnis ini adalah PT Suryapratama Agung Persada di Jakarta. Perusahaan ini merupakan produsen mainan anak edukatif dengan brand Kiddy Hope yang sudah berdiri sejak tahun 1995.

Zulfan, Supervisor Marketing PT Suryapratama mengatakan, setelah mendistribusikan produknya selama 10 tahun, Kiddy Hope resmi membuka tawaran waralaba di tahun 2011. Saat ini gerai wahana permainan Kiddy Hope sudah ada 100 unit yang tersebar hampir di seluruh kota di Indonesia.

Dari 100 gerai itu sebanyak 70 gerai milik mitra dan sisanya milik sendiri. Zulfan bilang, lokasi wahana Kiddy Hope dapat ditempatkan di pusat perbelanjaan, depan minimarket atau tempat rekreasi, seperti kolam renang.

Ada banyak produk mainan Kiddy Hope, seperti kereta, mobil-mobilan, kuda, gajah, harimau, jerapah, hingga tokoh kartun seperti Mickey Mouse. Aneka mainan ini dirancang menggunakan koin. Biasanya satu koin dihargai Rp 2.000 sampai Rp 3.500, sesuai lokasi mitra.

Zulfan bilang, semua mesin menggunakan sistem monitoring yang bisa dikendalikan dengan ponsel. Mesinnya juga dilengkapi argo yang dapat menunjukkan total permainan yang dilakukan dalam sebulan.

Tiga paket investasi

Jika mitra berminat, Kiddy Hope menawarkan tiga paket investasi, yakni paket satu senilai Rp 30 juta, paket dua Rp 55 juta, dan paket tiga senilai Rp 85 juta. Dengan investasi itu, mitra mendapat pasokan mainan, kontrak kerjasama tiga tahun, serta gratis perbaikan dan penggantian suku cadang mesin dan dekorasi tempat.

Perbedaannya, dalam paket pertama mendapat dua unit mainan, paket dua mendapat empat unit mainan, dan paket tiga mendapat enam unit mainan. Khusus paket satu tidak mendapat dekorasi tempat permainan.

Kiddy Hope juga memasok 500 koin untuk paket dua, dan 1.000 koin untuk paket tiga. Sedangkan paket satu tidak mendapat koin, jadi harus membeli koin sendiri. Jika masa kerja sama habis, mitra yang mau memperpanjang harus membayar biaya Rp 5 juta. Mitra juga harus membayar biaya pemeliharaan 20% dari total omzet bulanan.

Dalam seminggu, mitra ditargetkan menjual 200 koin untuk satu mesin permainan dengan proyeksi omzet Rp 2,5 juta−Rp 3 juta per mesin per bulan. "Jika ada empat mesin, dalam sebulan mitra mendapat omzet Rp 15 juta," kata dia. Dengan hitungan laba bersih 35% dari omzet, mitra bisa balik modal kurang dari 20 bulan.

Pengamat waralaba, Utomo Njoto bilang, peluang bisnis mainan cukup menjanjikan. Selain kelengkapan mainan, lokasi sangat menentukan bisnis ini. Ia juga menyarankan, calon mitra melihat  kinerja gerai yang sudah beroperasi. "Dasar utama waralaba adalah meniru usaha yang sudah sukses," katanya.            

PT Suryapratama Agung Persada                                                                                                                                                                                                     Rukan Graha Arteri Mas                                                                                                                                                                                                             Kedoya, Jakarta Barat 11520                                                                                                                                                                                                              HP: 081264907888

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Terpopuler
Kontan Academy
EVolution Seminar Supply Chain Management on Sales and Operations Planning (S&OP)

[X]
×