Crane Jatuh Samping Kantor ANTV, Dua Orang Terluka

Angka Kecelakaan Kerja Tinggi
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin
VIVAnews - Sebuah alat berat proyek bangunan, crane, terjatuh di Kompleks Rasuna Epicentrum, Jalan H.R. Rasuna Said, Karet Kuningan, Jakarta Selatan. Tepatnya di sebelah kantor stasiun televisi ANTV, Rabu 1 Oktober 2014
Blak-blakan, Ketum PSSI Erick Thohir Ungkap Pembicaraan dengan Emil Audero

Akibat kejadian ini, beberapa konstruksi bangunan mengalami kerusakan. Selain itu, sembilan unit sepeda motor ikut rusak.
8 Terduga Teroris Jaringan JI Ditangkap, Polisi Ungkap Ada yang Berperan Jadi Bendahara

"Ada juga dua karyawan mengalami luka-luka, salah satu karena tertimpa crane yang jatuh," ujar Kapolsek Setiabudi, Ajun Komisaris Besar Polisi Andie Latuheru, Rabu 1 Oktober 2014.
Indosat Siap Bantu Pemerintah Ciptakan 1 Juta Talenta Digital

Andie mengatakan, meski ada korban yang terluka, dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa. "Untuk sementara dua orang korban telah dibawa ke Rumah Sakit untuk dilakukan rawat inap di RS MMC‎," katanya.

Diketahui, crane proyek bangunan milik PT Waskita Karya Tbk ini terjatuh, karena sambungan di atas crane itu terlepas, karena memang sudah seharusnya diganti.

"Kejadian tadi sekitar 10.45 WIB. Saat diangkut ke atas malah terjatuh, sempat mengenai bangunan ANTV, tapi tidak terlalu parah," ujar petugas keamanan proyek tersebut yang tidak mau disebutkan namanya kepada VIVAnews di lokasi.

Menurut petugas keamanan tersebut, crane ini seharusnya memang sudah diganti, akan tetapi pihak proyek belum menggantinya. "Yang mengurusi ganti crane biasanya kami sewa dari luar pekerjaannya," katanya.

Meskipun ada kejadian ini, proyek pekerjaan ini tetap berjalan seperti biasa. Terlihat beberapa petugas kepolisian dari Polsek Setiabudi sedang melakukan pengecekan ke dalam proyek tersebut. (art)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya