Paris (ANTARA News) - Menteri Luar Negeri Prancis, Jerman dan Rusia Senin mengadakan pembicaraan tertutup di Paris mengenai krisis Ukraina, kata pejabat kementerian luar negeri Jerman.

Ada perundingan, namun tidak ada rincian dari diskusi antara Menlu Prancis Laurent Fabius, Menlu Jerman Frank-Walter Steinmeier dan Menlu Rusia Sergei Lavrov setelah konferensi internasional raksasa untuk memerangi kelompok garis keras Negara Islam (IS) di Irak, lapor AFP.

Juru bicara Steinmeier dan sumber diplomatik Prancis membenarkan pembicaraan itu.

Pasukan pemerintah Ukraina dan pemberontak pro-Rusia terlibat dalam pertempuran sengit pada Ahad di mana enam orang tewas, meskipun gencatan senjata ditandatangani pada 5 September.

Pihak-pihak yang berperang menandatangani  ke 12 poin gencatan senjata setelah pembicaraan di ibu kota Belarusia, Minsk -- gencatan senjata pertama yang didukung oleh kedua pihak Kiev dan Moskow -- tetapi selalu ada laporan terjadi pelanggaran hampir setiap hari.

Gencatan senjata tersebut dipandang sebagai langkah awal untuk rencana perdamaian yang lebih langgeng, untuk mengakhiri konflik yang telah menewaskan lebih dari 2.700 orang.


Penerjemah: Askan Krisna

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014